DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN

KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

Penyerahan Penghargaan Kepada Para Pemenang Lomba Menulis Tingkat SD dan SMP se-Kabupaten Lima Puluh Kota dalam Rangka Memperingati Bulan Bahasa dan Sastra (BBS) 2022

Admin
Selasa, 08 November 2022
221 Dibaca
...

SARILAMAK (8/11) - Penyerahan penghargaan kepada para pemenang Lomba Menulis tingkat SD dan SMP se-Kabupaten Lima Puluh Kota dalam Rangka Peringatan Bulan Bahasa dan Sastra (BBS) Kab. Lima Puluh Kota 2022 yang diadakan pada Senin, (31/10) lalu di Perpusda Lima Puluh Kota. Penyerahan penghargaan dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Bupati Lima Puluh Kota Labuah Basilang, Kota Payakumbuh, Jum'at (4/11) dan diserahkan langsung secara simbolis oleh Bupati Lima Puluh Kota Safaruddin Dt. Bandaro Rajo, Ketua TP/PKK sekaligus Bunda Literasi Kab. Lima Puluh Kota Ny. Nevi Zulvia Safaruddin, didampingi oleh Kadis. Perpustakaan dan Kearsipan Radimas, Kadis. Pendidikan dan Kebudayaan Indrawati dan Sekdis. Perpustakaan dan Kearsipan Israr.

Berikut pemenang lomba menulis tingkat SD dan SMP se-Kabupaten Lima Puluh Kota :

Tingkat SD

Juara I : Rania Aisya Tungga Dewi (UPTD SDN 01 Manggilang, Kec. Pangkalan Koto Baru)

Juara II : Aisha Nafeeza Putri (UPTD SDIT Bustanul Ulum, Kec. Situjuah Limo Nagari)

Juara III : Marsya Salsabila (UPTD SDN 01 Koto Tangah Simalanggang, Kec. Payakumbuh)

Harapan I : Marhamah Cantika (UPTD SDN 04 Koto Tuo, Kec. Harau)

Harapan II : Galih Akbar (UPTD SDN 03 Taeh Baruah, Kec. Payakumbuh)

Harapan III : Habibul Ain (UPTD SDN 02 Mungka, Kec. Mungka)

 

Tingkat SMP

Juara I : Derhifveallind Anala (UPTD SMPN 1 Kec. Luak)

Juara II : Aisha Nafeeza Putri (UPTD SMPN 2 Kec. Situjuah Limo Nagari)

Juara III : Malika El Jazena (UPTD SMPN 3 Kec. Guguak)

Harapan I : Dini Amalia (UPTD SMPN 3 Kec. Pangkalan Koto Baru)

Harapan II : Cheisya Kirana Dwi Putri (UPTD SMPN 1 Kec. Lareh Sago Halaban)

Harapan III : Zilfa Raudhatul Jannah (UPTD SMPN 2 Kec. Suliki)

Bupati Lima Puluh Kota mengucapkan selamat kepada para siswa dan siswi pemenang lomba, tetap rajin belajar dan terus tingkatkan prestasi dan kepada pelaksana, diharapkan kegiatan Peringatan Bulan Bahasa dan Sastra (BBS) dapat terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya. (JA)

share Bagikan berita
facebook Facebook
whatsapp Whatsapp
twitter Twitter
`

Feedback